Arc Whole Cake Island Segera Tayang di One Piece Episode 783

No Comments


Ketika One Piece Chapter 861 yang akan terbit 3 April besok sudah melangkah jauh mengangkat alur Whole Cake Island yang di mulai sejak chapter 825, maka untuk animenya sendiri baru akan memasukinya melalui episode 783 yang akan tayang seminggu kemudian, pada 9 April. Menandai arc yang baru, media Jepang Weekly Shonen Jump mengungkapkan siapa saja seiyuu untuk arc ini, khususnya para Vinsmoke bersaudara.

Theoview One Piece Chapter 861

Beberapa seiyuu yang masuk namanya untuk arc Whole Cake Island ini antara lain:

  • Michiko Neya (sebelumnya memerankan Riza Hawkeye, Fullmetal Alchemist, dan juga Otohime dalam arc Fishman Island) sebagai Reiju
  • Noriaki Sugiyama (sebelumnya memerankan Sasuke, dalam serial Naruto) sebagai Ichiji
  • Atsushi Miyauchi (sebelumnya memerankan Daiju Mononobe, Eden of the East) sebagai Niji
  • Kenjiro Tsuda (sebelumnya memerankan Seto Kaiba, Yu-Gi-Oh!) sebagai Yonji

Like [Facebook] & Follow [Twitter] Kami


Arc baru ini dimulai pada One Piece 783, dan menceritakan ketika Sanji yang jatuh cinta ketika melihat gambar Charlotte Pudding, wanita yang akan dinikahinya. Bajak Laut Topi Jerami sendiri melanjutkan perjalanannya untuk menyelamatkan Sanji di Whole Cake Island yang dikendalikan oleh Big Mom.

Sebelumnya versi anime One Piece sedang menjalankan arc khusus anime, Marine Rookie, yang akan berakhir Minggu besok. Sedangkan baru-baru ini anime One Piece mengakhiri arc panjang Zou Arc, yang mulai ditayangkan 28 Juli 2016 lalu dengan episode 751. Seperti Marine Rookie, versi animenya juga menawarkan arc singkat yang hanya ada di versi anime ini, Silver Mine Arc, yang dimulai setelah Dressrosa Arc berakhir.

Whole Cake Island arc, atau juga dikenal sebagai alur cerita misi penyelamatan Sanji, merupakan arc ke-29, dan juga yang kedua di tengah Yonko Saga, melanjutkan Zou Arc. Di sini, Luffy, ditemani Nami, Tony Tony Chopper, Brook, mink Pekoms, Pedro, dan Carrot, menuju ke Whole Cake Island, di mana salah satu Yonko, Big Mom berada. Luffy dkk berusaha untuk menyelamatkan Sanji dari pernikahannya yang diatur dengan Charlotte Pudding. Pernikahan yang diadakan sebagai pelengkap aliansi politik antara Keluarga Charlotte dan Vinsmoke.

Dengan demikian, arc Whole Cake Island secara umum berkutat pada ketiga pihak: Luffy, Big Mom, dan Vinsmoke. Dengan Luffy yang menginginkan nakamanya, Sanji, kembali dan kemudian keluar dengan selamat dari Totland; Big Mom menginginkan pernikahan putrinya, Pudding dan Sanji berjalan lancar agar mendapatkan teknologi Vinsmoke; sedangkan Vinsmoke ingin menikahkan Sanji dengan salah satu putri Mama untuk mendapat dukungan kekuatan dari seorang Yonkou.

sumber : duniaku.net

Bantu Share/Bagikan Artikel Kami

"Berkomenterlah dengan sopan dan tidak keluar dari isi konten"